Wujudkan Rumah Minimalis Murah dengan 10 Cara Ini

Semangat pagi Diminimalista, rumah minimalis murah tentunya menjadi dambaan bagi setiap keluarga yang baru memulai bahtera baru mereka. Namun seringkali harga rumah minimalis juga ternyata tidak selalu nyaman dikantong, apalagi bagi keluarga kecil yang mendambakan rumah pertama mereka.

Pada artikel sebelumnya kita telah mengulas tentang 10 Hal Penting Membuat Rumah Minimalis yang Harus Anda Ketahui, maka artikel selanjutnya yang hendak kita eksplor adalah terkait efisiensi pembangunan rumah minimalis murah dan sederhana.

Dengan perencanaan keuangan dan pengawasan yang baik, Anda dapat meminimalkan pengeluaran untuk pembangunan rumah Anda.

rumah minimalis murah
rumah minimalis murah – diminimalis.com

Rumah minimalis murah dan 10 cara menghematnya

Hal-hal yang perlu Anda perhatikan dalam membuat rumah minimalis murah bisa anda dapatkan dengan 10 cara berikut:

1.    Pilihlah bentuk rumah dan ruang dengan desain persegi atau persegi panjang sehingga lebih irit bahan dan memberikan space ruang yang efisien dibandingkan bentuk lain, seperti segitiga, atau bahkan bentuk lengkung yang menyebabkan banyak sisa bahan yang tidak terpakai. Bukan saja tentang membangun dinding, tetapi juga atap.

rumah minimalis murah
rumah minimalis murah dan sederhana – diminimalis.com

Perencanaan tata ruang menjadi penting ketika kita hendak menghemat bahan bangunan.

Bentuk bangun dan ruang yang kita rencanakan akan berpengaruh pada proses pengerjaan, terutama terkait waktu dan material yang digunakan. Terkadang keinginan tidak selalu beriringan dengan keadaan.

Kendala yang terkadang dihadapi ketika membangun adalah keterbatasan dana dan luas tanah. Baik dari bentuk tapak tanah maupun luasan yang tersedia.

Belum lagi terkendala dengan bangunan atau kondisi lingkungan yang berbatasan langsung dengan tanah dan bangunan kita nantinya. Disinilah peran perencanaan tata ruang menjadi penting.

Bagi seorang yang sering berkutat di bidang ini-seperti arsitek misalnya-tentunya tidak akan mengalami banyak kendala yang berarti. Namun bagi seseorang yang baru hendak memulai hunian pertamanya, tentu ini menjadi hal yang berbeda.

Anda bisa mencoba berkonsultasi dengan seorang arsitek, atau jika Anda memilih untuk mengerjakannya sendiri, maka sebaiknya Anda perlu meluangkan waktu untuk menambah wawasan dan memperhatikan contoh-contoh yang telah ada.

Anda bisa mencarinya di artikel tentang contoh-contoh desain rumah minimalis. Dengan adanya perencanaan, diharapkan keinginan dan harapan akan ruang-ruang yang diperlukan dapat terakomodasi dalam pembanguan nantinya serta dapat menghemat pengeluaran yang digunakan.

2.    Usahakan ukuran ruang yang digunakan sesuai dengan ukuran standar bahan bangunan, atau kelipatannya.

Setiap material bahan bangunan, biasanya telah dicetak atau dibuat dengan ukuran standar. Seperti misalnya keramik, ukurannya antara satu produk dengan yang lain sama, mulai dari yang berukuran 20, 30, 40 dan 60 cm.

Hal lain misalnya adalah bahan besi baja yang ukuran standarnya memiliki pajang 9 atau 12 meter, sedangkan beton pra cetak ukuran standarnya 4 meter.

rumah minimalis murah
ukuran standar keramik – diminimalis.com

Bahan kayu umumnya juga dibuat dengan panjang yang standar, sehingga Anda perlu mempertimbangkan efisiensi penggunaannya dengan baik, dan seringkali untuk urusan ini, Anda harus benar-benar berkoordinasi dengan pekerja di lapangan, sehingga dapat menghemat penggunaan bahan jenis ini, jangan sampai banyak potongan kayu yang terbuang.

Dengan mengetahui ukuran-ukuran tersebut kita dapat memperkirakan luas ruang dan bangunan yang hendak kira buat agar dapat menghemat, jikapun tidak -terkendala luas tanah misalnya- maka setidaknya Anda sudah memiliki pengetahuan untuk mengevaluasi penggunaan bahan bangunan.

3.    Pilih lokasi yang datar, sehingga tidak harus mengeluarkan biaya tambahan untuk meratakan atau mengurug tanah agar didapatkan permukaan bangun yang datar.

rumah minimalis sederhana
meratakan tanah tapak bangunan – diminimalis.com

Membangun di tanah dengan kontur yang datar dan permukaan tanah yang telah memadat adalah harapan dari setiap pembangun rumah. Ditambah lagi jika ternyata tinggi tanah sudah sama dengan tinggi permukaan jalan di depan rumah yang hendak dibangun.

Anda tidak perlu lagi mengeluarkan biaya tambahan untuk meratakan tanah yang miring, atau membeli tanah urugan agar lokasi tanah yang hendak dibangun rata dengan permukaan jalan.

Belum lagi jika tanahnya belum cukup padat, maka kita harus melakukan upaya pemadatan, atau membiarkannya untuk memadat secara natural, namun itu berarti Anda harus sudah merencanakannya jauh hari sebelum jadwal proses pekerjaan pondasi direncanakan untuk dikerjakan.

4.    Sesuaikan dengan keadaan alam, cuaca dan iklim setempat, seperti tinggi rumah atau arah hadap rumah. Perhatikan juga referensi dari rumah-rumah dipemukiman sekitar.

Pada daerah yang relatif bersuhu ruang panas, maka umumnya dinding dibuat tinggi, sehingga sirkulasi udara dapat mengalir dengan baik sehingga suhu ruangan di dalam rumah tidak terlalu panas. Atau Anda bisa membuat beberapa bukaan seperti celah antara atap dan dinding, ventilator, menambah jendela atau lubang angin, atau membuat void di ruang yang memungkinkan.

rumah minimalis murah
ventilasi cahaya matahari – diminimalis.com

Penggunaan material atap juga berpengaruh pada daya serap panas sinar matahari. Sirkulasi udara yang baik dan suhu ruangan yang terkontrol dengan baik, akan meminimalkan penggunaan alat-alat tambahan seperti AC dan penghangat ruangan, sehingga dapat menghemat pengeluaran untuk biaya listrik bulanan.

Sebaliknya, jika Anda berada di daerah yang realtif dingin, maka dinding tidak dibuat setinggi pada daerah dengan suhu panas, agar Anda dan keluarga tetap merasa nyaman di dalam rumah.

Arah datangnya sinar matahari pagi dan sinar matahari sore juga perlu mendapat perhatian. Adalah ideal jika rumah kita menghadap ke arah matahari terbit, atau setidaknya ada bukaan cahaya yang mengarah kesana.

Selain berfungsi untuk menghangatkan ruangan, juga berfungsi sebagai salah satu mekanisme untuk menciptakan rumah yang sehat, dengan demikian, harapannya penghuni di dalamnya juga tidak mudah terserang penyakit.

Pemanfaatan sinar matahari dengan memberinya akses masuk melalui jendela atau kaca pada atap rumah menjadikan ruangan tetap memperoleh pencahayaan yang memadai tanpa harus menyalakan lampu di siang hari. Hal ini dapat menghemat penggunaan listrik untuk lampu penerangan, sehingga dapat memangkas biaya rekening listrik Anda.

5.    Gunakan bahan bangunan yang sesuai keperluan dan relatif murah, namun tetap memenuhi kebutuhan minimum yang diperlukan.

rumah minimalis murah
alternatif material pengganti – diminimalis.com

Pada proses pembuatan rumah minimalis murah dan sederhana.

kita bisa mencari alternatif material yang bersifat substitusi, namun tanpa harus kehilangan fungsi dari bahan material tersebut.

Seperti penggunaan bambu sebagai penyangga ketika mengecor, kita tidak harus menggunakan kayu dengan ukuran besar, cukup dengan material bambu, pun masih bisa memanfaatkan bambu bekas yang masih memiliki kekuatan yang diperlukan.

Ukuran besi yang digunakan sebagai tulang, dalam mengecor ataupun untuk membangun tiang penyangga, pilihlah ukuran yang benar-benar sesuai keperluan, sehingga tidak berlebihan dalam penggunaannya.

kecuali Anda memang meniatkan untuk melakukan penambahan lantai di kemudian hari, pun masih bisa dilakukan dengan cara menyuntik tiang penyangga.

Carilah referensi terkait ukuran yang pas, sehingga budget yang kita keluarkan tidak berlebihan.

6.    Lakukan riset atau perbandingan dimana Anda akan membeli bahan bangunan.

Harga bahan bangunan cenderung mengalami kenaikan hampir setiap tahun, maka diperlukan kejelian dalam merencanakan anggaran pembuatan rumah.

Banyak yang menunda pekerjaan dikarenakan harga material yang belum juga terbeli. Namun ada juga yang mensiasatinya dengan cara membelinya secara bertahap dan dititipkan kepada si empunya toko, untuk kemudian diambil ketika hendak memulai pekerjaan pembangunan.

ruamh minimalis murah
suplier pasir tangan pertama – diminimalis.com

Sudah menjadi sebuah kebiasaan lumrah manakala kita membandingkan harga dan kualitas ketika hendak membeli sesuatu. Setidaknya dua parameter tersebut yang kemudian menjadi pertimbangan utama, sebelum parameter lain seperti ketersediaan stok dan juga kemudahan pengiriman.

Lakukanlah riset kecil-kecilan (wajib dilakukan agar tujuan membangun rumah minimalis rumah bisa terwujud) bersama pasangan Anda, dengan berkunjung ke beberapa toko yang menyediakan keperluan yang hendak Anda beli untuk proses pembangunan rumah minimalis Anda. Jangan sungkan atau malu untuk menanyakan harga di sebuah toko, namun lantas Anda tidak membeli di toko tersebut.

Cari juga referensi dari orang-orang yang berpengalaman sebelumnya, hingga Anda bisa memperoleh bahan dengan harga yang relatif murah. Ingat, Anda tidak hanya akan membeli satu atau dua saja, tetapi Anda akan membeli dalam jumlah yang banyak.

Usahakan Anda memperoleh material dari produsen langsung, atau setidaknya tangan pertama dari produsen, sehingga harga yang didapat masih tergolong murah. Pasir, batu, bata dan kapur adalah bahan-bahan yang akan lebih baik jika Anda mengusahakannya dari produsen secara langsung.

7.    Pilih tukang atau mandor yang memiliki reputasi baik, carilah referensi dari warga sekitar, terkait biaya dan juga kinerjanya.

ruamh minimalis murah
tukang bangunan profesional – diminimalis.com

Salah satu faktor penentu efisiensi bahan yang digunakan adalah si pemakai bahan tersebut, dalam hal ini pekerja lapangan, baik itu mandor pengawas atau si tukang bangunan.

Cara mereka memotong dan mengaplikasikan material sangat menentukan jumlah bahan yang diperlukan. Akan menjadi lebih hemat lagi jika mereka memahami dan memanfaatkan dengan baik bahan-bahan yang masih layak untuk digunakan, sehingga tidak melulu harus membeli baru. Ini sangat menunjang terkait terwujudnya pembangunan rumah minimalis murah.

Tukang bangunan yang amanah dan memahami si pemilik rumah nantinya, akan bekerja dengan baik dan penuh kehati-hatian serta menghemat bahan yang ia pergunakan. Maka, pastikan Anda menemukan tukang yang memang ahli dan juga kreatif dalam pekerjaannya.

Sehingga walaupun Anda harus mengeluarkan biaya yang sedikit lebih mahal untuk ongkos tukang, namun Anda akan memperoleh hasil yang memuaskan dan menghemat bahan material.

Selain penghematan bahan, tukang yang bekerja dengan baik dan efisien, akan menghemat waktu pengerjaan, sehingga waktu yang diperlukan menjadi lebih singkat dan biaya tukang menjadi lebih sedikit.

8.    Pilih juga waktu membangun yang tepat, seperti saat musim non-penghujan, sehingga tidak terganggu dengan hujan, atau usahakan jangan membeli bahan bangunan di saat harga-harga cenderung naik.

ruamh minimalis murah
hindari musim penghujan – diminimalis.com

Membangun di musim penghujan akan menyebabkan banyak keterlambatan, dikarenakan pekerjaan umumnya terhenti ketika hujan sudah mulai turun.

Belum lagi ada pekerjaan-pekerjaan yang tidak efektif ketika dikerjakan di saat hujan, seperti pekerjaan mendirikan dinding bangunan, dimana adonan semen akan larut terbawa air saat hujan mulai turun, yang itu berarti ada bahan material yang terbuang.

Pilih juga bulan-bulan dimana harga cenderung stabil selama proses pengerjaan. Adalah sebuah kecenderungan yang lazim ketika harga-harga akan merangkak naik mendekati bulan Ramadhan dan lebaran.

Maka perkirakan waktu pengerjaan yang relatif aman dari gangguan kenaikan harga bahan bangunan dari awal hingga akhir pengerjaan, karena umumnya pekerjaan membangun rumah memerlukan waktu berbulan-bulan.

9.    Buat perencanaan bangunan sedetail mungkin, sehingga meminimalisasi terjadinya pekerjaan yang tidak efektif dan tidak efisien.

rumah minimalis sederhana
jadwal dan target yang baik – diminimalis.com

Perencanaan yang baik merupakaan salah satu faktor kunci sebuah keberhasilan dalam wewujudkan rumah minimalis murah.

Dengan adanya perencanaan yang baik, diharapkan dapat menjadikan proses pekerjaan lebih terjadwal dan fokus pada apa yang telah direncanakan, termasuk target waktu pembangunan.

Fokuslah pada yang telah direncanakan di awal, dan jika terdapat hal yang tidak sesuai dengan perencanaan awal, maka segeralah ambil tindakan untuk mengatasinya, sehingga jadwal pekerjaan Anda tidak terganggu dan molor.

Semakin sedikit penyimpangan yang terjadi, maka semakin cepat waktu pengerjaan, sehingga Anda dapat menghemat pengeluaran untuk biaya tukang.

10.    Buat konsep rumah minimalis dengan sedikit sekat dan juga pemanfaatan alam dengan baik sehingga dapat menghemat pengeluaran bulanan di kemudian hari.

ruamh minimalis murah
dapur dan ruang makan senada – diminimalis.com

Rumah minimalis mengakomodasi konsep kesederhanaan dengan meminimalkan penggunaan ornamen dan bentukan yang rumit.

Penggunaan ruang bersama yang memiliki multi fungsi dapat menghemat pembuatan dinding antar ruang, sehingga dapat meminimalkan bahan bangunan yang digunakan.

Contoh-contoh denah rumah minimalis murah dapat Anda jumpai dalam artikel Contoh desain rumah minimalis.

Rumah dengan banyak ruang tentunya akan memerlukan lebih banyak material dalam pembangunannya. Belum lagi nanti terkait perawatan yang harus dikerjakan secara rutin.

Guna menghematnya, buatlah ruangan yang memiliki fungsi bersama (multifungsi). Ruang tamu yang juga berfungsi sebagai ruang keluarga, dapat menjadi pilihan, dengan batas berupa perabot fungsionalis, atau sekedar panel yang terbuat dari anyaman rotan, mampu menjadikan kedua ruangan ini terasa lebih luas dan fleksibel dalam pemanfaatannya.

Alternatif lain yang sering diadopsi adalah dapur yang disatupadukan dengan ruang makan. Kedua ruang ini masih dirasa senada, sehingga seringkali ditata bersebelahan dan memiliki akses terbuka satu sama lain.

Pembuatan ruangan multifungsi ini sesuai dengan desain rumah tipe minimalis. Tidak memerlukan banyak ruangan, sehingga lebih hemat dalam penggunaan bahan bangunan.

Demikian hal yang dapat kita upayakan agar diperoleh rumah minimalis murah sesuai dengan harapan kita. Setiap perencanaan pasti memerlukan sebuah ketekunan dan pemahaman keilmuan tentangnya, semoga artikel tentang membuat rumah minimalis murah dapat menjadikan rumah minimalis sederhana Anda segera terwujud. Baca juga artikel selanjutnya tentang hal-hal yang perlu diperhatikan ketika hendak pindah ke rumah baru.(rd)