Cara Merawat Kolam Ikan Koi dengan Baik dan Benar

Ikan koi merupakan salah satu jenis ikan mas yang sering dijadikan penghias kolam. Kata koi sendiri berasal dari kata bahasa Jepang ‘Nishikigoi’ yang berarti ikan karper berlapis emas dan perak. Ikan koi cocok dijadikan sebagai ikan hias karena bentuk dan warnanya yang indah.

Karena ikan Koi bukanlah semabarang ikan hias, diperlukan perlakuan khusus untuk merawat kolam tersebut. Nah, bagaimana langkah-langkah merawat kolam ikan Koi yang tepat? Berikut ini kami akan mengulas untuk Anda tentang cara merawat kolam ikan Koi dengan mudah.

Merawat kolam ikan koi dengan cara yang tepat

merawat kolam ikan koi, agar kolam koi selalu jernih, cara memelihara ikan kok
Kolam ikan koi yang terawat – Merawat kolam ikan koi – Diminimalis.com

Memiliki kolam ikan Koi yang terawat, tentu akan membuat ikan-ikan Koi Anda tumbuh sehat. Untuk itu, diperlukan cara yang tepat untuk merawat kolam ikan Koi Anda. Dan disini ada beberapa tahapan yang yang sudah kami rangkum untuk merawat kolam ikan koi di rumah, diantaranya yaitu.

1. Merancang sistem filterasi

Untuk menjaga kebersihan dan menghasilkan oksigen dalam kolam ikan hias Koi adalah dengan merancang sistem filterasi. Pasalnya dalam pembuatan kolam ikan hias Koi harus dilegkapi saluran filterasi, yaitu untuk saluran air bersih dan kotor. Saluran air bersih yang dibuat ini untuk mengelola filter air kembali ke kolam. Sedangkan untuk saluran kotor difungsikan sebagai kotoran dan menyedot air.

Jangan lupa untuk memasukkan ornamen pompa air di tengah kolam untuk memunculkan efek air mancur dan suara gemericik. Akan lebih cantik lagi jika kolam yang Anda buat dihiasi dengan beberapa batu alam. Bentuknya yang estetis bisa Anda padukan dengan beberapa tumbuhan di sekitarnya.

2. Menjaga kondisi air

Menjaga kondisi air adalah salah satu rutinitas merawat ikan hias yang paling penting. Air adalah tempat ikan hias hidup, jika air tersebut buruk, maka kesehatan ikan juga akan buruk. Sebaliknya, jika kondisi air tersebut baik, maka ikan pun akan sehat.

Jika Anda menggunakan air sumur atau air sungai, sebaiknya air tersebut diendapkan selama satu hari satu malam terlebih dahulu. Setelah diendapkan, air bagian atas bisa Anda gunakan. Tapi, jika menggunakan air PDAM, maka anda perlu menambahkan anti kaporit terlebih dahulu.

Salah satu masalah utama pada kondisi air yang buruk adalah meningkatnya kandungan nitrogen. Kandungan ini bisa menyebabkan ikan mengalami keracunan bahkan sampai kematian pada ikan.

Kadar nitrogen yang tinggi disebabkan oleh kotoran ikan dan sisa pakan yang terlalu banyak menumpuk. Untuk menghindari kadar nitrogen yang tinggi pastikan sirkulasi air lancar dengan tingkat kebersihan yang selalu terjaga.

3. Lakukan pembersihan air secara rutin

cara merawat kolam ikan, cara merawat kolam ikan hias, cara merawat kolam ikan agar tidak berlumut
Merawat kolam ikan koi perlu dilakukan secara ruitn agar ikan terhindar dari penyakit – diminimalis.com

Demi menjaga kualitas kesehatan ikan peliharaan Anda, lakukan pembersihan kolam secara berkala agar ikan tersebut terhindar dari penyakit.

Anda juga bisa menggunakan filter khusus kolam agar kebersihannya juga terjaga. Filter yang digunakan juga harus disesuaikan dengan ukuran kolam. Karena kolam yang besar juga akan membutuhkan filter yang besar pula.

Saat musim panas, cobalah menguji kualitas air serta ketinggian air. Perhatikan pula jumlah ganggang yang muncul di kolam. Jangan sampai ganggang yang tumbuh terlalu banyak karena bisa menyebabkan ekosistem kolam menjadi terganggu.

Saat musim hujan, jangan pernah lupa untuk membersihkan kolam secara berkala, caranya adalah dengan menggosok bagian sisi-sisi kolam tanpa menggunakan sabun.

4. Berapakah kondisi ph air yang baik untuk budidaya ikan Koi ?

Untuk beberapa jenis ikan ada yang kuat terhadap ph air yang tinggi dan ada juga yang kuat hidup pada pH yang rendah. Sedangkan pH air yang baik untuk kolam ikan Koi yaitu 5.5-9.0. Diluar tingkat itu, ikan Koi tetap bisa bertahan hidup namun tidak baik untuk jangka panjang.

5. Lalu bagaimana cara mengetahui ph air?

Anda bisa mengetahui pH air menggunakan kertas lakmus. Kertas ini bisa Anda dapatkan di toko pertanian maupun toko kimia. Anda bisa menyocokkan warna kertas lakmus setelah dicelupkan pada air kolam Anda.

Periksa warna yang dihasilkan dari kertas tersebut, dan cocokkan dengan kertas panduan yang ada pada bungkus kertas lakmus tersebut. Dari situ Anda akan mengetahui tingkat keasamaan air kolam Anda.

6. Cara meneteralkan pH air pada kolam ikan hias

Bila keasamaan air terlalu tinggi, Anda bisa menetralkannya menggunakan bahan-bahan alami. Anda bisa menggunakan kombinasi potongan pelepah atau pohon pisang, arang dengan kerikil yang dimasukkan ke dalam botol paket air minum ukuran 1 liter dengan perbandingan 1 : 1 : 1.

Pada tubuh botol paket air minum tersebut, kita buat sebagian lubang untuk tempat keluarnya air. Penetral pH ini dapat dipasang di ujung buangan penyaring air buatan.

Demikian ulasan kami tentang cara merawat kolam ikan koi di rumah. Semoga dengan menerapkan cara di atas, Anda dapat memiliki kolam terbaik dan kondusif bagi ikan Koi Anda. (ls) – Last update: 08/01/2021 by diminimalis.

lutfi

Menulis seputar properti yang sedang trending di Indonesia. Termasuk ide untuk hunian rumah pribadi dan kadang juga berbagi kiat dan tips terkait ide desain interior rumah.

All Post | Website

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *