Kelebihan dan Kekurangan Pintu Geser

Untuk Anda yang sedang mempertimbangkan untuk memasang pintu model geser, sebaiknya ketahui dulu plus minus dari menggunakan pintu geser ini. Kelebihan dan kekurangan pintu geser sendiri sebenarnya cukup banyak jika mau dibuat list.

Poin kelebihan dan kekurangan pintu geser ini nantinya bisa Anda jadikan pertimbangan ketika akan memilih model pintu geser dan mengadopsinya ke dalam rumah Anda.

Pintu Geser sebagai Solusi Sempitnya Ruangan

Rumah minimalis biasanya memiliki ruangan-ruangan yang sempit sehingga membutuhkan penataan yang tepat agar terkesan luas. Nah, pintu geser ini bisa menjadi salah satu solusi untuk mengatasi masalah tersebut.

Anda tentu paham, pola pintu geser bisa menghemat space ruangan, dan hal ini sangat bermanfaat bagi Anda selaku pemilik rumah.

kelebihan dan kekurangan pintu geser, fungsi pintu geser, manfaat pintu geser
Pintu geser yang dapat mengefisienakan ruang – diminimalis.comintu gese

Kelebihan dan Kekurangan Pintu Geser pada Rumah Minimalis

Seperti sudah disinggung di awal bahwa desain pintu geser juga punya nilai plus dan minusnya sendiri.

Langsung saja, di bawah ini kami ulas untuk Anda tentang beberapa kelebihan dan kekurangan pintu geser ketika dipakai di rumah minimalis Anda.

Kelebihan Pintu Geser

Ada beberapa keuntungan yang akan Anda dapatkan ketika menggunakan pintu model geser, diantaranya:

1. Menghemat Ruang

Sifatnya yang dapat digeser ke samping membuatnya tak membutuhkan space yang banyak.
Bila Anda ingin menjadikan pintu geser sebagai pintu utama di rumah, pastikan memilih material yang dapat menunjang keamanan.

Selain menghemat space karena bukan model bukaan kedalam dan keluar, juga punya estetika sendiri sepertinya perlu dipertimbangkan. Materialnya beragam sehingga bisa dipilih yang terbaik sehingga mampu memberi kesan tersendiri untuk eksterior rumah.

2. Mengubah ruangan sempit menjadi terbuka luas

Model pintu geser memberikan kesan ruangan lebih luas, maka secara visual juga terlihat. Seperti tidak ada batasan antar ruang bahkan tidak membatasi sudut pandang Anda ketika ada di ruangan. Hal ini bisa dirasakan ketika dalam kondisi pintu tertutup atau terbuka.

3. Memaksimalkan akses beberapa ruangan sekaligus

Karena pintu ini dapat dibuka penuh, maka dapat menciptakan kesan ruangan Anda terasa luas. Selain itu, jika Anda memiliki ruangan yang dekat searah dengan pintu geser tersebut maka bisa sekaligus menjadi model bukaan yang unik.

Desain Pintu Ideal, model pintu minimalis elegan, model pintu rumah mewah, Manfaat Pintu Geser, harga pintu geser, cara pasang pintu geser, cara membuat pintu geser
Jenis pintu geser yang terhubung dengan ruangan luasr – diminimalis.com

4. Efisiensi Energi

Kelebihan dan kekurangan pintu geser dari sisi energi cukup efisien. Adanya pintu geser ini membuat semua orang mengefisiensikan energi.

Pintu geser dengan permukaan dari material kaca dapat menjadi sumber sirkulasi cahaya yang baik pada siang hari. Hal ini tentunya akan menghemat pengeluaran energi listrik dan biaya bulanan Anda.

5. Bisa diterapkan pada sekat ruang

Bila sekat menggunakan pintu geser yang dipadukan dengan kaca, maka ketika tirai dibuka, ruangan seolah tidak memiliki pembatas dan terasa lebih lapang. Dengan sistem geser, sekat tersebut juga tidak akan memakan banyak space ketika harus dibuka atau ditutup.

Kekurangan Pintu Geser

Jika membahas kelebihan dan kekurangan pintu geser, maka tidak terlepas dari kebanyakan jenis pintu pada umumnya.

Namun begitu, ada beberapa poin kekurangan pintu geser yang perlu dijadikan catatab, diantaranya:

1. Pemasangannya butuh banyak peralatan

Menggunakan pintu jenis ini, berarti Anda harus siap dengan biaya yang lebih besar. Selain itu ada perawatan yang perlu diperhatikan, terutama kondisi jalur rel dan rodanya.

Hal ini penting agar pintu terhindar dari masalah, seperti macet atau sulitnya proses menggeser karena berkarat.

2. Memberi celah udara untuk masuk ke dalam ruangan.

Meski cocok ditempatkan pada ruang- ruang berukuran relatif sempit, seperti di kamar mandi, atau kamar tidur, namun harus juga dipertimbangkan hal lainnya. Yaitu celah udara.

Ketika ditutup, masih akan memberikan ruang terbuka di antara pintu dan dudukannya. Dudukan pintu ini membuat sejumlah kecil udara dapat keluar-masuk. Pintu ini tidak mampu memberikan penutup erat seperti halnya pintu konvensional.

Demikian penjelasan dan uraian dari kami tentang kelebihan dan kekurangan pintu geser. Semoga bermanfaat. (ls) editted by RN14112021

lutfi

Menulis seputar properti yang sedang trending di Indonesia. Termasuk ide untuk hunian rumah pribadi dan kadang juga berbagi kiat dan tips terkait ide desain interior rumah.

All Post | Website

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *