Tips Memadukan Warna Dinding Merah Putih pada Interior Rumah

Dinding dengan warna unik seperti merah putih sempat jadi tren di kalangan para pecinta rumah minimalis. Warna dinding merah putih dianggap unik karena semacam jadi punya ciri khas bendera Indonesia. Apalagi untuk memadupadankan dengan warna lain juga terbilang mudah.

Di artikel kali ini diminimalis akan coba membahas bagaimana cara memadupadankan warna dinding merah putih dengan elemen lain agar serasi. Nanti akan kita bahas juga masing-masing warna yang cocok untuk dipadukan.

Kenapa Warna Dinding Merah Putih Bisa Jadi Favorit?

Penerapan warna merah putih pada dinding merupakan paduan warna yang serasi. Kedua warna ini terbilang spesial, Warna merah memiliki kekuatan psikologi yang cukup dominan, sedangkan warna putih memiliki peran untuk menekan warna lain atau lebih tepatnya untuk penyeimbangnya.

Banyak orang mengkombinasikan warna merah dan putih sebagai warna dasar, supaya bisa menunjukkan sensualitas yang tinggi dan kesan yang luas.

Ketika Anda padukan dua warna ini di ruang tamu, tentu akan menimbulkan suasana yang nyaman bagi mereka yang berkunjung di rumah Anda. Karena ruang tamu yang indah tidak hanya bergantung pada pemilihan perabotan yang mewah, melainkan juga karena paduan warna yang memberi aura positif di dalamnya.

Cara terbaik memadukan warna merah dan putih di dinding adalah dengan metode half painted atau mengecat dinding setengah bagian. Disini maksudnya bukan setngah bagian saja yang dicat, namun memberikan warna cat yang kontras pada sebagian dinding yang berwarna netral.

Dan kombinasi warna merah dan putih sangat cocok untuk Anda coba aplikasikan pada dinding rumah minimalis Anda.

Bila Anda ingin mengecatnya sendiri, maka ada beberapa hal yang perlu Anda siapkan, diantaranya:
Anda perlu menyiapkan semua perlengkapan mengecat mulai dari kuas, kaleng cat, koran, tangga, bak cat, dempul, lakban, masking tape, roller dan air.

Setelah semua alat sudah disiapkan, hal yang perlu Anda lakukan selanjutnya adalah membersihkan dinding yang akan dicat.

Dinding harus benar-benar bersih dari debu. Hal ini dilakukan agar permukaan dinding menjadi rata dan halus. Selain itu, Anda juga bisa membersihkan dinding dengan menggunakan sapu, kemoceng atau vacuum cleaner. Apabila terdapat noda besar, cobalah untuk membersihkannya dengan amplas atau spons dengan cara digosokkan.

Kemudian Anda perlu menutupi bagian dinding atau ruangan yang tidak akan Anda cat seperti gagang pintu, tepi plafon, bingkai jendela, dan lain sebagainya memakai masking tape atau lakban. Sedangkan barang atau bagian yang besar bisa ditutupi dengan koran. Sebaiknya, Anda tutupi pula lantai menggunakan papan atau koran supaya lantai tidak kotor karena cat nantinya.

 Warna dinding merah putih,warna dinding kamar tidur, warna dinding rumah yang menarik
Paduan warna dinding merah putih-diminimalis.com

Warna Dinding Merah Putih Cocok dengan Warna Apa?

Warna merah dan putih adalah dua perwakilan warna kuat dan lembut. Ketika keduanya dikombinasikan, akan menimbulkan efek perpaduan yang klop. Ketika kondisi pewarnaan sudah serasi seperti ini, maka hampir semua jenis warna menjadi layak disandingkan sebagai warna pelengkap.

Anda memilih warna kesukaan sesuai makna yang terkandung di dalamnya, berikut diminimalis uraikan penjabarannya.

Arti Warna Pink

Pink adalah warna yang melambangkan cinta, romantisme dan eksentrik. Warna pink sering dipersepsikan sebagai warna wanita atau feminim.

Arti Warna Oranye (Kombinasi merah dengan kuning)

Oranye melambangkan keceriaan, kehangatan, persahabatan, optimisme. Warna ini memiliki daya tarik yang kuat, karena mampu merangsang pandangan mata.

Arti Warna Biru

Biru adalah warna langit dan laut. Interior merah putih akan memberi kesan luas pada ruangan, kesejukan, dingin damai, dan menenangkan fikiran.

Arti Warna Kuning

Kuning memberi kesan kegembiraan, terang, cerah, bersinar, ketegasan. Mampu menstimulus pandangan mata sebagaimana warna jingga.

Arti Warna Hijau

Hijau merupakan representasi warna alam, dedaunan, kesegaran, relaksasi, harmoni, alami, sejuk, bersifat menenangkan

Arti Warna Ungu (Perpaduan warna merah dan biru)

Ungu adalah warna bangsawan, aristokrat, kekuasaan, keagungan, keindahan dan kelembutan

Arti Warna Abu-abu

Kesan yang ditimbulkan warna ini adalah ketenangan, keteduhan, elegan. Warna abu-abu mudah dikombinasikan dengan berbagai macam warna lain, karena tidak bersifat kontras.

Arti Warna Hitam

Hitam mengandung kesan misteri, kegelapan, independen, dramatis, juga berkesan sunyi. Hitam adalah warna tegas, solid, dan kuat.

Arti Warna Coklat

Warna coklat menumbuhkan kesan tua, sederhana, kaya, dan hangat.

Arti Warna Krem

Warna krem merepresentasikan kelembutan dan klasik.

Arti Warna Silver

Warna ini menciptakan kesan glamour, mahal, dan kemilau sesuai dengan karakter silver atau perak.

 Warna dinding merah putih,warna dinding kamar tidur, warna dinding rumah yang menarik

Warna dinding merah putih,warna dinding kamar tidur, warna dinding rumah yang menarik

Kombinasikan dengan Pencahayaan

Untuk mendapatkan hasil perpaduan warna dinding merah putih yang bagus, maka sempurnakan ramuan warna tersebut dengan pencahayaan yang tepat.

Pasanglah beberapa lampu yang cukup terang dengan sudut yang benar agar warna cat menimbulkan refleksi yang indah dan menyatu dengan aksesoris ruangan yang lain.

Beberapa lampu dinsing dan lampu duduk juga sangat bagus untuk menciptakan kreasi warna dari pantulan tembok dan juga warna dari tutup lampu tersbut.

Baca juga: Desain Kamar Merah Putih demi Perkuat Kualitas Tidur Anda

Demikian ulasan kami tentang memadukan warna dinding merah putih yang bisa dijadikan inspirasi untuk Anda. Semoga bermanfaat. (ls.) editted by RN04032021

lutfi

Menulis seputar properti yang sedang trending di Indonesia. Termasuk ide untuk hunian rumah pribadi dan kadang juga berbagi kiat dan tips terkait ide desain interior rumah.

All Post | Website

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *