Area Khusus Merokok di Rumah Sebagai Bukti Sayang Anda pada Keluarga

Hampir setiap perokok pasti mendambakan ingin berhenti merokok dengan berbagai alasan. Bila hal tersebut belum tercapai, setidaknya Anda bisa menyediakan area khusus merokok di rumah untuk tahapan awalnya. Namun bila Anda benar-benar serius ingin berhenti merokok, Anda bisa membaca ulasan kami sebelumnya di bawah ini. :

Cara efektif berhenti merokok paling efektif

 smoking area di rumah,  ruang merokok di rumah, smoking area di rumah minimalis

area khusus merokok di dalam interior rumah minimalis – diminimalis.com

Area Khusus Merokok di Rumah Minimalis

Ok, anggap saja, Anda sudah berkeinginan berhenti merokok, namun belum mampu dilakukan untuk saat ini, maka jangan sampai penundaan ini membuat keluarga Anda tertunda untuk diselamatkan dari racun rokok Anda. Maka tentu saja, upaya terbaik yang bisa Anda lakukan adalah membuat ruangan khsusu untuk merokok, selagi Anda sedikit-demi sedikit berusaha untuk menguranginya, hingga akhirnya benar-benar berhenti jadi perokok.

 smoking area di rumah,  ruang merokok di rumah, smoking area di rumah minimalis

area khusus merokok pada eksterior rumah minimalis – diminimalis.com

Lantas bila pada akhirnya  Anda berhenti merokok, akankan ruanagn tersebut sia-sia? Tentu saja tidak. Ruangan ini akan selalu bermanfaat, manakala Anda menjamu tamu-tamu yang masih merokok, karena hal tersebut diluar kontrol Anda. Tak semua orang siap untuk tidak merokok di rumah Anda.  Smooking area untuk tamu, bisa Anda seting sederhana di bagian luar rumah minimalis Anda.

Dengan adanya area khusus merokok di rumah selain untuk keluarga juga akan sangat efektif digunakan jika ada tamu yang berkunjung kerumah dan jika dia seorang perokok maka bisa kita ajak bicara di ruang area khusus di rumah. Berikut manfaat diadakannya area khusus merokok di rumah, antara lain.

1. Menjaga kesehatan keluarga

Kesehatan keluarga tentu saja menjadi hal positif pertama dengan adanya area khusus merokok di rumah. Mengapa demikian? Ya, karena asap merokok sangat berbahaya bagi orang-orang disekitarnya yang tak jarang pula membuat orang terdekatnya menderita penyakit karena terlalu sering menghisap asap rokok di rumah. Dengan adanya area khusus merokok di rumah maka akan memperbaiki dan menjaga kesehatan keluarga.

2. Menjaga udara di dalam rumah tetap bersih dan segar

Dengan adanya area khusus merokok di rumah tentu saja sudah terpikirkan bahwa asap rokok tidak akan masuk ke dalam rumah. Hal ini akan membuat kondisi udara di dalam rumah menjadi lebih bersih dan segar dengan tidak adanya asap yang berkumpul di dalam rumah.

3. Memberi kenyamanan kepada para penghuni rumah

Dengan adanya area khusus merokok di rumah maka akan membuat orang-orang di dalamnya merasa tenang dan nyaman tanpa gangguan asap rokok. Dengan begitu semua orang yang ada di rumah akan merasa nyaman untuk mengerjakan bagian masing-masing yang harus dikerjakan. Dan selain itu juga membuat semua anggota keluarga betah dirumah sehingga keharmonisan keluarga bisa terjaga.

Meskipun memang bagi para perokok sangat sulit untuk berhenti merokok. Tetapi bagi Anda para perokok jadilah perokok yang baik dan lebih peduli terhadap lingkungan sekitar terutama untuk keluarga Anda di rumah.

Dengan adanya semooking area, atau tempat khusus untuk merokok di rumah minimais Anda, Anda sedikit  bisa merasa nyaman untuk merokok,karena tidak terlalu mengganggu keluarga. Namun yang menjadi catatan, resiko terkena penyakit, bukan hanya dari asap rokok saja. Katakanlah, keluarga Anda tidak menghirup asap rokok Anda, namun aroma bekas rokok yang menempel di baju dan mulut Anda, masih memiliki potensi racun yang dapat menyerang siapa saja. Untuk itu perlunya kesadaran dari setiap individu untuk tidak merokok di rumah atau menyediakan area khusus merokok di rumah untuk kenyaman bersama, somoga bermanfaat. (ls)

lutfi

Menulis seputar properti yang sedang trending di Indonesia. Termasuk ide untuk hunian rumah pribadi dan kadang juga berbagi kiat dan tips terkait ide desain interior rumah.

All Post | Website

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *