Top 5 Perumahan Murah di Depok 2018 | Tips Terbaik Membeli Rumah Baru

Perumahan Murah di Depok 2018 – Perkembangan harga properti yang semakin tak terbendung menjadikan setiap orang harus bersaing untuk mendapatkan yang terbaik dengan harga termurah.

Kota Depok merupakan salah satu kota metropolis yang banyak diincar oleh para “pemburu” hunian murah yang dekat dengan Ibu Kota. Anda pun bisa mendapatkan rumah dengan lokasi strategis dan harga yang murah disana. Pasalnya saat ini telah banyak dibangun unit perumahan dengan harga terjangkau untuk semua kalangan. Artikel berikut akan mengulas tentang informasi perumahan murah di sekitar kota Depok dan tips terbaik memilih rumah baru.

perumahan murah di depok 2018-diminimalis.com
Hunian di sekitaran Depok-diminimalis.com

Perumahan Murah di Depok 2018 Lokasi Strategis & Recommended

Jika Anda tengah mencari informasi perumahan murah di sekitar Depok. Berikut ini kami ulas beberapa perumahan murah di sekitaran Depok yang bisa Anda kunjungi.

1. Pesona Pulo Indah

perumahan murah di depok 2018-diminimalis.com

Perumahan pertama yang kami rekomendasikan ialah perumahan Pesona Pulo Indah. Perumahan ini berlokasi di kawasan Rangkapanjaya, Depok, Jawa Barat. Harganya seperti yang kami kutip dari laman rumah.com, dibanderol dengan harga Rp 200.000.000,- untuk rumah type 36 dengan luas lahan 41 m2.

Baca juga: Gaya Desain Rumah Minimalis 2018 2 Lantai Terbaru Ini Wajib Anda Ketahui

2. Buana Nuansa Residence

perumahan murah di depok 2018-diminimalis.com

Yang kedua, Buana Nuansa Residence. Perumahan ini berlokasi di Jalan Garuda Raya, Pasir Putih, Sawangan, Depok. Adapun banderol harganya mencapai Rp 225.000.000 untuk rumah type 36 dengan luas luas lahan 60 m2.

3. Falisha Residence

perumahan murah di depok 2018-diminimalis.com

Perumahan ini berlokasi di jalan Arco Ragamucti, Sawangan, Depok. Harganya sekitar Rp 195.000.000,- untuk rumah type 36 dengan luaslahan 65 m2.

4. Hamizan Regency

perumahan murah di depok 2018-diminimalis.com

Perumahan ini berlokasi di Jalan Mangga 3 Pasir Putih, Sawangan, Depok. Harga yang dipatok dikutip dari laman rumahdijual.com mencapai Rp 225.000.000,- untuk rumah type 36 yang berdiri di atas lahan seluas 65 m2.

5. Grand Citayam City

perumahan murah di depok 2018-diminimalis.com

Peruamahan GCC (Grand Citayam City) ini berlokasi di jalan Raya Citayam Parung Nomor 1, Ragajaya, Depok. Perumahan yang dialokasikan untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) ini dibanderol dengan harga Rp 112.000.000,-.

Untuk saat ini jumlah unit yang telah dibangun telah lebih dari 6.000 unit. Menurut informasi, perumahan yang satu ini sudah hampir kehabisan stok unit murah yang dibangun. Jadi jika Anda tertarik segeralah datang dan klaim rumah Anda secepatnya.

Tips Membeli Rumah Baru

perumahan murah di Depok 2018-diminimalis.com.png0.png

Tidak hanya soal murah, dimanapun Anda membeli rumah tinggal sebaiknya tidak hanya tergiur dengan harga murahnya saja. Setidaknya ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam membeli rumah agar tidak menimbulkan masalah baru di kemudian hari.

1. Spesifikasi Fisik Bangunan

Sudah menjadi hal yang lumrah jika saat membeli sebuah barang haruslah memperhatikan kondisi fisiknya. Begitu juga saat membeli rumah, pastikanlah hal-hal yang berkaitan dengan fisik rumah yang akan Anda beli sudah sesuai dengan ekspektasi Anda.

Beberapa yang harus diteliti dari karakter spesifikasi banguna ialah seperti kondisi tembok bangunan dalam maupun luar hingga eksterior rumah. Pastikan semuanya sesuai dengan informasi yang Anda peroleh dari brosur atau website penjual.

Pastikan juga sekeliling rumah sesuai dengan deskripsi barang dari penjual. Akan lebih bagus jika Anda berpengalaman dalam menaksir harga properti atau terbiasa bertransaksi jual beli rumah. Anda bisa melakukan negosiasi harga jika kondisi fisik rumah di lapangan tidak sesuai dengan penjelasan dan harga yang dipatok pada iklan.

2. Sertifikat Hak Milik, IMB dan PBB

Yang harus menjadi perhatian juga saat membeli rumah selain spesifikasi bangunan rumah adalah sertifikat hak kepemilikan, kepengurusan izin mendirikan bangunan dan juga riwayat kepengurusan pajak.

Pastikan rumah yang Anda beli sudah bersertifikat hak milik (SHM) atau penjual bersedia membantu mengurus hak alih kepemilikan rumah menjadi atas nama Anda. Hal ini untuk menghindari potensi masalah persengketaan atau masalah lain terkait lahan rumah Anda. Selain, surat (IMB) Izin Mendirikan Bangunan dari dinas Tata Kota juga semestinya disertakan dalam klausul pembelian rumah Anda. Termasuk surat kepengurusan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB).

3. Aman dari Potensi Banjir

Sebagian besar orang sudah memahami bahwa keamanan dan kenyamanan hunian merupakan prioritas yang harus dinomorsatukan. Banjir adalah salah satu masalah sosial yang paling dihindari oleh semua warga di sebuah pemukiman perkotaan lahan datar. Oleh karenanya jika Anda memutuskan hendak membeli sebuah rumah baru, pastikan rumah Anda jauh dari radius banjir atau tanyakan riwayat banjir di daerah dimana lokasi rumah baru Anda kepada penjual, jika punya riwayat banjir yang buruk sebaiknya Anda pertimbangkan kembali.

4. Akses Kendaraan

Hal yang juga penting untuk menjadi perhatian adalah soal akses masuk kendaraan ke area rumah Anda. Kendaran roda empat menjadi ukuran standar kemudahan transportasi untuk menjangkau rumah Anda.

Demikianlah ulasan seputar rekomendasi perumahan murah di Depok 2018 yang bisa kami sampaikan. Semoga bermanfaat. (rn)

rofik n

Being Content Writer Since 2017. Suka membaca dan menulis. di situs ini mengulas tetang seputar ide dan hunian

All Post | Website

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *